Ekologi
Ekologi adalah ilmu yang mempelajari interaksi antara organisme dengan lingkungannya dan yang lainnya. Berasal dari kataYunani oikos ("habitat")
dan logos ("ilmu"). Oikos: tempat tinggal, rumah tangga, penyokong kehidupan. Logos:
ilmu pengetahuan . Ekologi diartikan sebagai ilmu yang mempelajari baik interaksi
antar makhluk hidup maupun interaksi antara makhluk hidup dan lingkungannya.
Istilah ekologi pertama kali dikemukakan oleh Ernst Haeckel (1834- 1914).Dalam
ekologi, makhluk hidup dipelajari sebagai kesatuan atau sistem dengan
lingkungannya.
Pembahasan ekologi tidak lepas dari pembahasan ekosistem dengan
berbagai komponen penyusunnya, yaitu faktor abiotikdan biotik.
Faktor abiotik antara lain suhu,
air, kelembaban, cahaya,
dan topografi, sedangkan faktor biotik adalah makhluk hidup yang terdiri dari
manusia, hewan, tumbuhan, dan mikroba. Ekologi juga berhubungan erat dengan
tingkatan-tingkatan organisasi makhluk hidup, yaitu populasi, komunitas, dan
ekosistem yang saling memengaruhi dan merupakan suatu sistem yang menunjukkan
kesatuan.
Para ahli ekologi
mempelajari hal berikut:
1. Perpindahan
energi dan materi dari makhluk hidup yang satu ke makhluk hidup yang lain ke
dalam lingkungannya dan faktor-faktor yang menyebabkannya.
2.
Perubahan populasi atau spesies pada waktu yang berbeda dalam faktor-faktor
yang menyebabkannya.
3. Terjadi
hubungan antarspesies (interaksi antarspesies) makhluk hidup dan hubungan
antara makhluk hidup dengan lingkungannya
Terdapat dua asas dalam Ekologi :
1.
Dimanapun suatu organisme tidak akan dapat hidup
mandiri untuk hidupnya organisme memerlukan organisme lain atau lingkungannya
2.
lingkungan di perlukan organisme untuk makan,
perlindungan dll.ahli ekologi mempelajari organisasi kehidupan dalam tiga
tingkatan:
3.
Populasi adalah sekelompok makhluk hidup dengan
spesies yang sama yang hidup di suatu wilayah yang sama (waktu yang sama pula).
4.
Komunitas adalah kumpulan populasi yang hidup secara
bersama dalam suatu lingkungan.
5.
Ekosistem adalah hubungan timbal balik antara makhluk
hidup dengan lingkungan
1. Hubungan
Ekologi dengan Manusia
Ekologi manusia secara umum
mengidentifikasi hubungan dan keterkaitan manusia dengan lingkungannya,
termasuk bagaimana ia beradaptasi dengan lingkungan tersebut untuk memenuhi
kebutuhannya.
Ekologi manusia sebagai sebuah studi mengenai interaksi manusia dengan lingkungannya secara keseluruhan turut menelaah kondisi alam, organisasi sosial, tradisi, juga teknologi yang mendukung. Pola hubungan di antara masyarakat sebagai sebuah komunitas dengan lingkungan di sekitarnya adalah dasar ekologi manusia yang penting untuk dipelajari. Studi mengenai hal ini haruslah berdasar kepada prinsip penghargaan yang tinggi atas kebebasan manusia sebagai salah satu bagian dari ekosistem.
Ekologi manusia sebagai sebuah studi mengenai interaksi manusia dengan lingkungannya secara keseluruhan turut menelaah kondisi alam, organisasi sosial, tradisi, juga teknologi yang mendukung. Pola hubungan di antara masyarakat sebagai sebuah komunitas dengan lingkungan di sekitarnya adalah dasar ekologi manusia yang penting untuk dipelajari. Studi mengenai hal ini haruslah berdasar kepada prinsip penghargaan yang tinggi atas kebebasan manusia sebagai salah satu bagian dari ekosistem.
2. Hubungan
Ekologi dengan Permasalahan Lingkungan Hidup
Lingkungan
ekosistem meliputi unsur fisik dan biotik dan keduanya saling terkait. Seperti
ekologi, lingkungan memiliki arti konseptual yang berbeda dan tumpang tindih
dengan konsep alam. Lingkungan meliputi dunia fisik, dunia sosial, dan dunia
yang dibangun manusia. Perubahan salah satu faktor ekologi atau lingkungan
secara bersamaan dapat mempengaruhi keadaan seluruh ekosistem. Permasalahan
lingkungan hidup terdiri dari permasalahan lingkungan global dan sektoral.
Contoh permasalahan lingkungan global adalah: pertumbuhan penduduk, penggunaan
sumber daya alam yang tidak merata; perubahan cuaca global karena berbagai
kasus pencemaran dan gaya hidup yang berlebihan; serta penurunan keanekaragaman
hayati akibat perilaku manusia, yang kecepatannya meningkat luar biasa
akhir-akhir ini. Contoh permasalahan lingkungan sektoral dibahas masalah
lingkungan yang terjadi di Indonesia. Masalah tersebut terjadi pada berbagai
ekosistem, seperti yang terjadi di kawasan pertanian, hutan, pesisir, laut, dan
perkotaan.sumber energi fosil dan nuklir, sumber energi terbarui
(renewable) yaitu sumber energi bukan fosil, misalnya tenaga air dan tenaga angin.
Rantai makanan merupakan perpindahan energi makanan
dari sumber daya tumbuhan melalui seri organisme atau melalui jalur
makan-memakan. Rantai makanan dibagi atas dua tipe dasar, yaitu: rantai makanan
rerumputan (grazing food chain), dan rantai makanan sisa (detritus food chain).
Di dalam daur unsur atau senyawa kimia dapat ditemukan
adanya 2 (dua) kutub, yaitu kutub cadangan dan kutub pertukaran atau kutub
peredaran.
Dari segi biosfer, daur biogeokimia terdiri dari 2 (dua) kelompok, yaitu tipe gas dan tipe sedimen.
Dari segi biosfer, daur biogeokimia terdiri dari 2 (dua) kelompok, yaitu tipe gas dan tipe sedimen.
3.
Hubungan Ekologi
dengan Ilmu Lain
Hubungan dengan ilmu fisika : membahas perubahan suhu, daya serap tanah karena pengaruh sinar matahari, proses dan pengaruh hujan terhadap kehidupan.
Hubungan dengan ilmu fisika : membahas perubahan suhu, daya serap tanah karena pengaruh sinar matahari, proses dan pengaruh hujan terhadap kehidupan.
1. Ilmu Bumi
dan Antariksa juga berperan karena ekologi berkaitan dengan berbagai proses
yang dipengaruhi peristiwa-peristiwa siang dan malam, musim kemarau dan musim
hujan, gravitasi, endapan aluvial, vulkanik, erosi dan lain-lain.
2. Ekologi dan
ilmu ekonomi. Ekonomi juga berasal dari kata “oikos” dan “nomics” yang berarti
manajemen. Jadi ekonomi adalah manajemen tempat hidup atau manajemen
lingkungan. Sebagai sumber energy bagi ekologi adalah sinar matahari, Sedangkan
sumber “energy” bagi ekonomi adalah uang. Sebenarnya ekonomi dengan ekologi
mempunyai hubungan yang sesuai akan tetapi banyak orang menganggap bahwa
ekonomi dengan ekologi merupakan dua hal yang bertentangan.
3. Ekologi Lingkungan
sosial budaya dan ekonomi sangatlah penting bagi kesinambungan pembangunan
berkelanjutan. Sebab pembangunan dilakukan oleh dan untuk manusia yang hidup di
dalam kondisi sosial-budaya dan ekonomi tertentu.
Telaah
:
Maka dalam video ini saya simpulkan
semua ilmu yang kita pelajari sangat berkaitan erat dengan ilmu ekologi. Ilmu
ekologi dan ilmu lainnya sangat mempunyai hubungan yang sangat erat dan tidak
dapat dipisah satu dengan lainnya karena mereka dapat melengkapi satu dengan
lainnya supaya terciptanya keselarasan dan keseimbangan diantara ilmu – ilmu
tesebut. Ekosistem
bisa dikatakan juga suatu tatanan kesatuan secara utuh dan menyeluruh antara
segenap unsur lingkungan hidup yang saling memengaruhi.
Dan terdapat juga sisi lain
penyalahgunaan tanah di sawah, yang merugikan bagi tumbuhan maupun hewan.
karena kepentingan manusia ekosistem tersebut akan menjadi tidak seimbang,
walaupun proses yang dilakukan begitu cepat, tapi tidak sebanding dengan upaya
yang dilakukan untuk memulihkan kembali lahan atau ekosistem yang sudah
dirusak. sebab kerusakan yang dimbulkan sangat merugikan segala unsur yang ada
didalamnya. Karena suatu ekosistem menyimpan banyak unsur kehidupan yang
memberikan pengaruh penting bagi keseimbangan ekosistem itu sendiri.
Kerusakan lingkungan hidup / ekosistem adalah salah satu masalah sosial yang menjadi tanggung jawab semua orang. Hal ini karena manusia merupakan bagian dari lingkungan hidup itu sendiri. Selain itu, manusia merupakan makhluk hidup yang dikaruniai akal dan pikiran agar bisa menemukan cara yang tepat untuk menjaga lingkungan dan memperbaiki lingkungan yang telah rusak agar di jaga kelestariannya. Masyarakat harus menjaga kelestarian lingkungan hidup. Dalam pemanfaatan sumber daya harus memperhatikan dampak yang timbul dari penggunaan sumber daya tersebut terhadap lingkungan sekitar agar tidak terjadi pencemaran atau kerusakan lingkungan hidup.
Kerusakan lingkungan hidup / ekosistem adalah salah satu masalah sosial yang menjadi tanggung jawab semua orang. Hal ini karena manusia merupakan bagian dari lingkungan hidup itu sendiri. Selain itu, manusia merupakan makhluk hidup yang dikaruniai akal dan pikiran agar bisa menemukan cara yang tepat untuk menjaga lingkungan dan memperbaiki lingkungan yang telah rusak agar di jaga kelestariannya. Masyarakat harus menjaga kelestarian lingkungan hidup. Dalam pemanfaatan sumber daya harus memperhatikan dampak yang timbul dari penggunaan sumber daya tersebut terhadap lingkungan sekitar agar tidak terjadi pencemaran atau kerusakan lingkungan hidup.
Referensi
http://id.wikipedia.org/wiki/Ekologi
https://www.youtube.com/watch?v=rT07bmYBvEg
http://www.youtube.com/watch?v=jrCnHJ6lexA
0 komentar:
Posting Komentar